Spesies kadal baru yang diberi nama Potamites montanicola atau penghuni gunung ditemukan ilmuwan asal Centro de Ornitologia y Biodiversidad (CORBID) Peru yaitu German Chavez dan Diego Vasquez. Spesies ini ditemukan di lembah sungai Cordillera de Vilcabamba dan Apurimac di Cusco pada ketinggian antara 1.600 - 2.100 meter di atas permukaan laut dan satu-satunya spesies dalam genus Potamites yang tinggal di pegunungan.
Potamites montanicola aktif pada malam hari. Pertanyaannya, bagaimana mempertahankan suhu tubuh saat malam. Beberapa individu juga berenang di arus, yang menjadi perilaku yang tak biasa. Hal ini akan diteliti lebih lanjut untuk mengetahui ciri biologis, struktur populasi, status konservasi serta distribusinya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar